0


Anda mungkin sering mendengar istilah orgasme telinga saat mendengarkan musik yang enak. Tapi pernahkah Anda merasakan perasaan seperti menggigil atau merinding saat mendengarkan musik?

 Psyche Loui, seorang psikolog dari Wesleyan University telah mempelajari sebuah fenomena menarik yang sering terjadi saat orang mendengarkan musik. Fenomena itu disebutnya dengan istilah ‘orgasme kulit’.

David Robson penulis sains menjelaskan sebuah potensi psikologis dan fisikologis untuk sensasi fisik  yang kadang-kadang terjadi ketika orang mendengarkan musik, dan fakta itu cukup menarik.

 Salah Studi tahun 1991 membuktikan bahwa setengah dari peserta studi juga merasakan sensasi ‘gemetar, bergidik, berkeringat dan bergairah seksual’ saat mendengarkan alunan musik tertentu.

Hal itu dipicu oleh lagu-lagu yang sedikit menyimpang dari harapan nada yang kita pikirkan. Nada-nada menyimpang itu seperti sebuah perubahan cepat kunci nada, pergantian nada dari rendah ke tinggi, atau sebuah nada yang bentrok dengan melodi lagu. Dan hal ini semakin menguatkan reaksi kenapa orang gemetar saat mendengarkan musik.

Nada yang tak sesuai harapan kita akan mengejutkan (meskipun lembut) sistem saraf secara otomatis, ke wilayah yang paling primitif, yaitu otak yang menyuruh jantung untuk berdetak lebih cepat, memberikan rasa sesak napas.

Selain membuat perasaan senang, intro musik juga dapat membuat orang lebih bersifat sosial. Sebuah penelitian menemukan fakta ketika peneliti memainkan musik yang membuat peserta merinding, para peserta cenderung berperilaku lebih sosial terhadap satu sama lain.

 Apapun penyebabnya, ‘orgasme kulit’ saat mendengarkan musik adalah perasaan menarik yang membuat Anda ingin selalu mendengarkan musik dan merasakan sensasinya.

Post a Comment

 
Top