0

Salah seorang pendiri Google, Sergey Brin saat ini sedang berada di Indonesia, tepatnya di Jakarta. Nampaknya ada beberapa hal yang akan dia lakukan dis ini, termasuk berbagi cerita soal wisatanya ke Raja Ampat, Papua.

Pada Senin (28/12) siang, Sergey akan menggelar jumpa pers dengan Menteri Pariwisata RI, Arief Yahya, untuk membahas pariwisata di Indonesia.

Mengutip dari CNN. "Dia (Sergey Brin) datang mau share setelah liburan di Raja Ampat. Paling dia cuma sebentar. Bukan untuk program pariwisata."

Sebelumnya, teknologi balon udara penyebar akses Wi-Fi milik Google, Project Loon, telah didukung Kementrian Komunikasi dan Informatika untuk melakukan uji coba bersama operator seluler Telkomsel, XL Axiata, dan Indosat.

Dalam kunjungan kali ini Sergey juga dijadwalkan akan bertemu dengan Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara.

Post a Comment

 
Top